Sulitnya mencari pekerjaan dijaman sekarang

Erdin Herdiansyah
2 min readDec 14, 2020

--

Sulitnya mencari pekerjaan di jaman sekarang, ini adalah fakta bukan hanya sekedar bualan pengangguran. Permasalahan ini cukup umum di dunia terutama di negara kita indonesia, indonesia dikenal dengan populasi terbanyak ke empat menurut data IMF (International monetary fund), dengan tingkat pengangguran 7,07% atau 9,77 jt orang menurut laporan BPS (Badan pusat statistik) ini adalah angaka yg sangat besar dan ini akan terus bertambah setiap tahun nya, Ditambah lagi dengan pandemik yang sedang berlangsung yg memungkinkan angka tersebut akan terus meningkat.

Dengan melihat fakta di atas kita harus mencari jalan keluar lain untuk memenuhi kebutuhan hidup yaitu dengan membuka perusahaan sendiri, tidak harus besar sesuaikan dengan modal dan keahlian yang kita kuasai.

Usaha apa saja yang penting halal dan cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari — hari, mau itu jual cemilan, kredit pakaian, jasa dan lain — lain. Jika kamu punya pengalaman di bidang perdagangan ini akan sangat berguna dengan ada nya teknologi yang modern, kita bisa memperluas jangkauan dengan menawarkan produk melalui jaringan sosial media, bahkan tanpa modal pun kamu bisa, yaitu menjadi reseller.

Atau kamu mempunyai modal tapi bingung mau buka usaha apa ? Tenang aja, kamu tinggal cari minat di salah satu platform yang bernama Youtube , disana banyak sekali tutorial — tutorial tentang olahan makanan atau hal — hal lain yang bisa kamu dapatkan untuk peluang usaha. Jadi, inti nya kita tidak harus buang — buang waktu mencari lowongan pekerjaan, yang terpenting kamu bisa kreatif dan pintar mencari peluang usaha, bahkan bisa jadi kelak kamu yang menyediakan lowongan pekerjaan buat mereka yang membutuhkan.

“Menentukan apa yang ingin kamu lakukan dan kapan melakukan adalah tindakan kreatif. “ -Peter MeWilliams

--

--

Erdin Herdiansyah
Erdin Herdiansyah

No responses yet